Dumai, SelayangNews.com - Masih dalam rangkaian kunjungan di Dumai Kota Idaman, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Riau, Hj. Henny Sasmita Wahid, didampingi rombongan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dan Ketua TP PKK Kota Dumai, Hj. Leni Ramaini melaksanakan kegiatan Jelajah Anak Riau Seri 11 di SMA Negeri Binaan Khusus (Binsus) Kota Dumai, Selasa (14/10/2025).
Agenda ini mengusung tema edukasi psikologis dan gerakan menanam sebagai bagian dari upaya membangun generasi Riau yang sehat, cerdas, dan mandiri.
Dalam kunjungannya, Ibu Gubernur Riau secara simbolis menyerahkan bibit cabe kepada pihak SMA N Binsus sekaligus melakukan penanaman bibit cabe sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan berbasis sekolah.
"Penyerahan bibit ini diharapkan dapat memicu semangat siswa untuk aktif dalam kegiatan pertanian perkotaan sekaligus menanamkan nilai-nilai kemandirian pangan sejak dini," ungkapnya kepada Tim Peliput Kominfo Dumai disela-sela kegiatan.
Tak hanya itu, Hj. Henny Sasmita Wahid juga memberikan arahan dan motivasi langsung kepada para siswa tentang pentingnya menjaga kesehatan psikologis di usia remaja.
Ia menekankan bahwa kesehatan mental sama pentingnya dengan kesehatan fisik, terutama di tengah tantangan digital dan sosial yang dihadapi generasi muda saat ini.
“Anak-anakku, jangan ragu untuk berbicara jika merasa tertekan atau bingung. Kalian tidak sendiri. Sekolah, keluarga, dan pemerintah ada untuk mendukung kalian tumbuh menjadi pribadi yang kuat dan bahagia,” ujar Ibu Gubernur dengan penuh kehangatan.
Usai sesi edukasi, rombongan melanjutkan peninjauan terhadap pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMA N Binsus. Sebanyak 825 porsi makanan bergizi disalurkan kepada seluruh siswa sebagai bentuk komitmen Pemprov Riau dalam memastikan pemenuhan gizi anak usia sekolah. Program ini diharapkan mampu meningkatkan konsentrasi belajar dan kesehatan jangka panjang para siswa.
Rombongan juga meninjau kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) oleh Puskesmas Purnama didampingi Tim dari Dinas Kesehatan Kota Dumai bagi anak usia sekolah yang dilaksanakan digelar di Taman Baca Suku Pedalaman.
Inisiatif ini bertujuan meningkatkan kesadaran akan kesehatan serta memastikan anak-anak mendapatkan akses layanan kesehatan dasar.
Di akhir kunjungan, Ketua TP PKK Provinsi Riau bersama rombongan menyempatkan diri meninjau Perpustakaan Taufik Ikram Jamil, salah satu ikon literasi di Kota Dumai.
Kunjungan ini menegaskan komitmen bersama dalam memperkuat budaya membaca dan mencintai ilmu sebagai fondasi pembangunan sumber daya manusia unggul di Provinsi Riau.
Kegiatan Jelajah Anak Riau Seri 11 diharapkan menjadi momentum kolaboratif antara pemerintah provinsi, pemerintah daerah, sekolah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan tumbuh kembang anak yang holistik, inklusif, dan berkelanjutan.
Usai melaksanakan kegiatan di SMA N Binsus, rombongan bergerak menuju Balai-Balai Khairul Anwar, Kediaman Wali Kota Dumai untuk melaksanakan kegiatan membatik di Galeri Batik Dumai.
Sumber : Diskominfotiksan Dumai
Editor : Redaksi
